Bab 397 Serangan Musuh
Mereka berangkat dari Kabupaten Sidar ketika hari sudah sore, dan baru tiba di Kota Hanaru saat malam. Keluarga Bunga belum pernah mengunjungi kota besar seperti ini sebelumnya. Mereka menatap pemandangan di luar jendela yang dipenuhi dengan banyak lampu warna-warni dan lalu lintas yang ramai dengan tatapan antusias.
Tiga mobil itu berhenti di depan Hotel Pemuda di Kota Selatan. Dari kejauhan, mereka bisa melihat kalau tempat parkir di depan hotel kosong. Di sana hanya ada beberapa pengawal berpakaian hitam yang juga memakai kacamata hitam. Para pengawal itu berdiri tegap di setiap beberapa meter dan sibuk mengawasi keadaan di sekitar hotel dengan ketat. Mereka semua merupakan pengawal dari Keluarga Casio. Orang-orang yang menyambut kedatangan Dio malam ini berasal dari Keluarga Casio.
Raih lebih banyak mutiara dari aplikasi Isi
Buka aplikasi Joyread
Baca lebih banyak lagi untuk menemukan lebih banyak cerita keren di Joyread