Bab 12 Dia adalah Ketua Asosiasi
Di dalam ruang pertemuan, Shella duduk di kursi utama, kacamata hitam yang menutupi separuh wajahnya dilepas dan jari rampingnya membelai rambut hitamnya. Gerakan kecil tanpa sengaja ini cukup memikat semua makhluk dan menggetarkan hati semua orang.
Caleb sudah tidak ada waktu untuk Delly, dia langsung berlutut di depan Shella, tanpa berani melihatnya, "Ketua, aku benar-benar buta. Tolong berbaik hati dan jangan perhitungan dengan orang kecil sepertiku."
Semua orang tahu kalau keberadaan ketua komite amal global seperti dewa dan pengurus kecil sepertinya mana mungkin bisa melihat wajah asli ketua komite.
Katanya, ketua ini punya kekayaan yang tak terukur, koneksinya banyak dan di belakangnya ada dukungan orang kaya di seluruh dunia. Jika tidak, mana mungkin bisa mengendalikan sistem amal sebesar ini.
Namun, dia tidak pernah menyangka kalau ketua ternyata seorang wanita cantik yang masih begitu muda!
Shella menyilangkan kaki dan melihatnya dengan arogan, "Apa yang dilakukan Pak Caleb? Bukankah barusan masih memintaku berlutut untuk minta maaf pada nona Delly? Kenapa malah kamu sendiri yang berlutut sekarang?"
Caleb menampar wajahnya sendiri dengan kencang.
"Aku yang salah, aku tidak bisa membedakan orang dan tidak seharusnya kurang ajar pada Anda!"
"Bukankah nona Delly putri amal terkenal di Kota Benarc? Orang sepertiku mana berani dibandingkan dengannya?"
Wajah Caleb memucat saat mendengarnya, dia sudah tidak peduli dengan hal lain sekarang, dia hanya ingin mempertahankan pekerjaannya, "Ketua, aku sudah tahu salah. Nona Delly sudah bukan putri amal lagi dan aku tidak seharusnya melindunginya! Tapi aku hanya seorang pengurus kecil sedangkan nona Delly punya Keluarga Kino di belakangnya, meski aku tahu kalau amal yang dia lakukan itu palsu, aku juga tidak berani menyinggungnya!"
Delly tidak menduga babi bodoh yang telah mengambil keuntungan darinya bahkan berani melemparkan kesalahan padanya sehingga langsung marah, "Caleb, omong kosong apa ini?"
Caleb bahkan tidak melihat Delly, "Aku, aku tidak omong kosong. Bisakah Nona Delly jangan menyulitkan orang kecil sepertiku? Hal-hal buruk yang telah kamu lakukan tidak dapat disembunyikan dari mata ketua! Selain itu, hal yang dilakukan Keluarga Greth untuk Anda … sudah diselidiki komite amal kami … aku sama sekali tidak bisa membantu Anda …."
"Caleb, aku akan merobek mulutmu kalau kami masih berani bicara sembarangan!"
Caleb langsung tidak berani bicara, dia tidak berani menyinggung kedua orang ini!
Delly benar-benar marah, dia tidak menyangka kalau semua hal yang dilakukannya dulu akan ketahuan!
Jika semua bukti ini terekspos, citra diri yang dia bangun susah payah akan berakhir!
Jika Daniel tahu dia melakukan amal palsu, maka semua kesan baik yang terkumpul di hatinya akan langsung lenyap!
Saat memikirkan ini, dia hampir terjatuh!
Untung Adit yang ada di samping memapahnya, "Nona besar, apa perlu menghubungi orang rumah atau tuan muda Daniel?"
Adit agak khawatir saat melihat penampilan Delly sehingga bertanya pelan.
"Tidak, Daniel tidak boleh tahu dengan hal ini, kunci mulutmu dengan rapat!"
Adit masih merasa khawatir, "Tapi mereka jelas tidak menguntungkan Nona besar …."
"Aku bisa menyelesaikannya, tunggu aku di luar!"
"Nona besar …."
"Keluar!"
Adit tidak berdaya, dia hanya bisa meninggalkan ruang pertemuan dan menunggu di luar pintu.
Delly menggigit bibirnya sambil melihat Caleb dan mengendalikan emosinya, "Pak Caleb, tolong keluar sebentar, ada masalah penting yang ingin aku bahas dengan ketua kalian."
Caleb tahu dirinya sudah menyinggung Delly, dia melihat Shella dengan kasihan, "Ketua …."
Menyinggung Delly berarti menyinggung Keluarga Kino!
Dia hanya bisa menebusnya nanti.
Shella melambaikan tangan untuk menyuruh Richard membawanya keluar.
Caleb keluar sambil merangkak!
Di ruang pertemuan sebesar ini hanya tersisa Shella dan Delly berdua.
Delly tidak berencana berbelit-belit dan langsung buka mulut, "Sebutkan harganya untuk memberikan medali duta amal global padaku?"
"Nona Delly menawarkan suap terang-terangan seperti ini?"
"Tidak ada orang luar di sini, aku rasa ketua komite amal harus makan juga bukan? Siapa yang akan menolak uang?"
"Kalau begitu, menurut Nona Delly berapa nilai medali duta amal ini?"
"Dua puluh miliar, aku memang pantas mendapatkannya, kamu tidak bisa menemukan orang yang lebih cocok di Kota Benarc untuk mendapatkan gelar ini. Kamu mendapatkan 20 miliar dan gelarnya untukku, bukankah ini menguntungkan kedua pihak?"
Saat ini berita negatif di Twitter sudah hampir habis dihapus, kandidat perjamuan malam amal memang miliknya, semuanya harus kembali ke jalur semula!
Terlebih lagi, dia adalah calon nyonya muda Keluarga Kino!
Dia tidak percaya kalau wanita jalang ini bahkan tidak takut dengan Keluarga Kino!
Ketika mendengarnya, Shella mencibir seolah mendengar lelucon besar, "Ternyata di mata Nona Delly, kehormatan yang bisa membuka pintu besar Keluarga Kino hanya bernilai sekecil ini …."
Delly langsung mengepalkan tangan dan api berkobar di mata cantiknya, "kamu ingin memanfaatkan kesempatan untuk mendapatkan keuntungan?"
Shella tidak bicara dan senyum penuh arti tampak di mata dinginnya.
Delly bergidik saat melihat senyumannya!
Mata wanita di depan sangat mirip dengan Shella sialan itu. Selain itu, dia muncul misterius di pemakaman, lalu memakai kelemahannya untuk mengeluarkannya dari komite amal. Wanita ini sengaja menghancurkannya!
Mungkinkah dia mengetahui sesuatu dan ingin membalaskan dendam untuk tuan besar?
Saat memikirkan ini, Delly langsung waspada, "Semua ini ulahmu, kamu sengaja mengekspos berita ini, 'kan? Kamu sangat misterius sejak di pemakaman, apa yang ingin kamu lakukan?"
"Siapa sebenarnya kamu? Apa hubunganmu dengan si tua bangka dan Shella?"
Shella melihat Delly yang mulai berteriak panik dan berkata santai, "Nona Delly, Anda terlalu memandang tinggi dirimu sendiri. Aku hanya … menggunakan kekuasaan ketua asosiasi! Kenapa? Kamu pikir aku sengaja menargetkanmu?"
Delly tidak tahu apa yang ingin dilakukan wanita ini!
Tapi dia harus tunduk karena berada di wilayah kekuasaan orang!
Dia tidak berani menyinggung Shella karena dia takut kalau wanita ini benar-benar datang membalaskan dendam tuan besar!
Dia hanya bisa mengikuti kehendaknya sekarang, "Enam puluh miliar? Angka ini sudah cukup tinggi! Jangan terlalu rakus!"
"Dua ratus miliar dan masuk ke rekening hari ini atau tidak ada yang bisa dibahas lagi."
"Ini perampokan! Apakah kamu tidak takut aku akan mengeksposmu?"
"Maaf, aku tidak takut. Kamu bisa mencobanya dan pada saat itu berita donasi palsu Delly tidak bisa diubah lagi."
Delly menahan amarah dan penghinaan, "Baik, 200 miliar!"
"Nona Delly benar-benar orang yang bijaksana!"
"Jangan berbuat sembarangan setelah mendapatkan keuntungan! Aku akan mencatat utang ini!"
Delly sangat marah, dia mengambil tas tangan dan hendak pergi!
Dia akan menghancurkan wanita jalang ini setelah menjadi nyonya muda Keluarga Kino!
Tapi dirinya dihadang Richard begitu berbalik.