Bab 4 Bos Baru Itu Umur Dua Puluhan
Ridwan adalah salah satu kerabat Julian yang cukup berhasil.
Namun, karena Julian agak nakal saat kecil, jadi dia tidak pernah disukai oleh pamannya.
Anita menarik Julian untuk duduk di sofa.
"Julian, temani pamanmu mengobrol sebentar, bibi siapkan makanan untukmu."
"Nanti adikmu juga akan pulang, dulu kalian sangat akrab."
Setelah Anita pergi, Ridwan memberikan apel pada Julian dan berkata, "Makanlah."
Julian menerimanya dengan malu-malu.
"Terima kasih, Paman."
"Apa rencanamu setelah keluar dari penjara?"
"Uh ini ...."
Julian agak ragu.
Sejujurnya, dia belum memikirkannya.
Ridwan pun mengerutkan keningnya.
Sebenarnya, meskipun dia tidak terlalu menyukai keponakannya ini, Julian dulu belajar dengan baik dan berhasil masuk universitas ternama. Di antara keturunan keluarga Leonathan, dia termasuk yang paling berhasil.
Namun setelah masuk penjara, sekarang dia keluar sebagai mantan narapidana, kuliah pun terasa sia-sia.
Sekarang setelah bebas, dia bahkan tidak punya rencana apa pun. Tampaknya dia sudah terbiasa hidup di penjara, membuat Ridwan merasa kecewa.
"Julian baru saja keluar, mana mungkin dia tahu harus melakukan apa? Perusahaanmu sedang merekrut orang, ‘kan? Bagaimana kalau Julian kerja di sana?"
Di dapur, Anita berkata.
Mendengar ini, Ridwan segera mengerutkan keningnya.
“Perusahaanku merekrut orang dengan persyaratan khusus, sementara jurusan Julian bukan di bidang ini.”
Sejujurnya, dia tidak ingin membawa Julian ke perusahaannya.
Julian anak yang keras kepala sejak kecil, dia tidak ingin menambah masalah untuk dirinya sendiri.
"Aku dengar sekarang jadi pengemudi ojek Online cukup menghasilkan, kamu bisa sewa mobil dan jadi sopir," kata Ridwan.
Julian tersenyum, "Tidak perlu."
Ridwan mendengus pelan.
"Sudah pernah masuk penjara, masih enggan merendahkan diri untuk bekerja, masih merasa dirinya lulusan dari universitas bergengsi."
...
Saat berbicara, terdengar suara pintu terbuka.
Seorang gadis cantik masuk.
Dia mengikat rambutnya menjadi ekor kuda, dan wajahnya yang putih bersih, mengenakan kacamata hitam bulat.
Setelah masuk, dia masih menundukkan kepalanya melihat pesan di ponselnya.
"Riana, lama tidak bertemu."
Julian bangkit dari sofa.
Saat itu, Riana tiba-tiba mendongak.
Ketika melihat Julian, jelas terlihat sedikit keterkejutan di matanya.
Dia memperhatikan kakaknya yang sudah tiga tahun tidak ditemuinya.
Waktu kecil, dia sering mengikuti Julian ke mana pun dia pergi, meminta Julian bermain bersamanya.
Tapi sekarang, waktu telah mengubah jalur hidup mereka berdua.
Riana menggantung tasnya di gantungan pakaian di sampingnya, menundukkan kepalanya dan melihat teh Pu’er yang Julian letakkan di dekat pintu.
Dengan penasaran, dia membuka kotaknya.
Namun, di detik berikutnya, dia mengernyitkan alisnya.
"Teh ini kemasannya sederhana sekali, warnanya hitam pekat. Apa ini bisa diminum?"
Setelah mengatakan itu, dia meletakkan kembali teh itu dengan ekspresi tidak suka.
Beberapa hari yang lalu, dia menemani temannya membeli teh di toko, dan kemasannya terlihat sangat mewah.
Sementara teh yang dibawa Julian ini terlihat sangat tidak menarik.
"Kakakmu baru keluar, tidak punya uang, tidak peduli seberapa baik atau buruk tehnya, ini adalah niat baiknya."
Anita menegurnya sambil mengerutkan kening.
Riana menjulurkan lidahnya, lalu duduk di sofa.
Melihat putrinya pulang, wajah serius Ridwan juga menunjukkan sedikit senyum.
Tak lama, makanan segera siap, dan disajikan.
Ridwan menuangkan segelas anggur untuk dirinya sendiri, lalu menatap putrinya.
"Riana, kamu baru mulai magang, perusahaan langsung ganti bos. Bagaimana pekerjaanmu akhir-akhir ini?”
Riana mengambil makanan sambil menjawab, "Baik-baik saja, manfaat dari Grup Jurong jauh lebih baik dibanding sebelumnya."
"Harus diakui, Grup Jurong memang kaya raya. Dengar-dengar mereka mengakuisisi Dominica, mereka langsung menawar harga 20% lebih tinggi, membuat bos lama kami pingsan."
"Oh ya, ada satu hal lagi, bos Grup Jurong datang untuk inspeksi hari ini."
"Ayah, coba tebak berapa usia bos perusahaan itu?"
"Kalau bisa menghabiskan 40 Triliun untuk membeli sebuah perusahaan, setidaknya umurnya empat puluh atau lima puluh tahun, ‘kan?"
Ridwan menebak.
"Salah."
Riana menggelengkan tangannya.
"Ayah salah tebak, bos itu baru umur dua puluhan."
Mendengar ini, Ridwan dan Anita tampak terkejut.
Sedangkan Julian mengambil sepotong daging dan meletakkannya di mangkuknya tanpa ekspresi.
"Kenapa, kaget, ‘kan?"
"Bukan hanya kalian, bahkan rekan kerja di kantor kami juga sangat terkejut. Sayangnya, bos itu hanya naik ke lantai atas dan segera pergi. Jadi, tidak ada yang sempat bertemu dengannya dan tidak tahu bagaimana penampilannya."