Bab 13 Aborsi
Pria itu memakai kemeja hitam dengan lengan baju digulung hingga siku. Dengan tangan terselip di saku celananya, entah bagaimana dia tampak mulia seakan-akan Tuhan telah turun ke alam fana. Tanpa sedikit pun simpati di wajahnya, dia berjalan ke arah Veronika. Saat dia menghentikan langkahnya, dia mengangkat tangannya, yang mana Tommy, yang ada di belakangnya, menyerahkan hasil tes Veronika. Segera, Marcel melemparkan hasilnya itu tepat ke wajah Veronika.
Wus! Setumpuk kertas menghantam wajahnya dan terbang di udara sebelum mendarat di seprai.
Kesal, Veronika memelototi Marcel dan melihat hasil tes itu, yang jelas-jelas menyatakan bahwa dia positif hamil.
"Haha." Entah kenapa, dia merasakan sensasi mati rasa di kepalanya saat matanya memerah. Dia sudah melalui begitu banyak kesulitan demi mendekati kebenaran di balik kecelakaan orang tua asuhnya, hanya untuk mendapati penyelidik swasta yang akhirnya diserang dan pengemudi yang lalai melarikan diri ke antah barantah. Dia hamil, tetapi anak itu akan segera diaborsi. Itu hidup, kan? Entah betapa tidak adilnya, ini tetap hidup, kan?
"Apa yang kamu tertawakan?" Tidak puas, Marcel cemberut.
Kemudian dia terisak dan menyembunyikan penderitaan yang dia alami sebelum tersenyum sambil melemparkan hasil tes itu ke atas meja. Lalu dia melihat jam tangannya. “Ini jam 1 siang. Atur operasinya sekarang. Dengan begitu, sif malam saya tak akan terpengaruh.”
Marcel menyipitkan matanya. Dia mengira Veronika akan memohon untuk menjaga anak itu, tetapi reaksi Veronika benar-benar di luar dugaannya. Namun, pria itu sedikit pun tak ragu. "Tommy, beri tahu dokter untuk menyiapkan operasi." Setelah itu, dia berbalik dan keluar dari kamar. Dia tidak mengatakan apa-apa lagi, seakan-akan kebencian yang dia miliki untuk Veronika mengalir dalam darahnya.
Tak lama kemudian, seorang perawat masuk dan memindahkan Veronika ke ruang operasi. Sementara Veronika masih tercengang, dia bangkit dan berjalan ke ruang operasi, yang kemudian dua ginekolog hadir. Melihat peralatan dan perangkat yang ditempatkan di samping meja operasi, dia sudah bisa merasakan rasa sakit yang akan datang. Tanpa sadar, dia menyentuh perutnya saat merasakan keengganan di hatinya. Seandainya anak ini bukan milik Marcel, dia pasti akan menjaganya. Sayangnya, Marcel tak akan melakukannya.
“Nah, naik!” dokter wanita berjas putih dan memakai masker itu memerintahkan dengan dingin.
Tertegun oleh sikapnya, Veronika berbalik untuk melihat ke luar ruang operasi, tetapi Marcel tak terlihat. Bukankah dia begitu menggemaskan? Sebuah bentuk kehidupan baru saja muncul di dalam dirinya, tetapi Marcel sama sekali tidak peduli untuk melenyapkan sosok yang akan menjadi manusia yang sebenarnya.
Pada saat itu, keinginannya untuk berkuasa semakin kuat. Hanya dengan kekuasaan dia bisa melindungi orang yang dia cintai, tidak seperti saat ini, dia terus-menerus ditindas oleh musuh tanpa kemampuan untuk melawan.
Saat dia berbaring di meja operasi, dokter menyuntiknya. Segera, dia tak sadarkan diri.
Pada saat itu, Marcel datang ke luar ruang operasi. Melihat kedatangannya, para dokter segera menghampirinya. "Dia tidak melawan dan sekarang tertidur, Tuan Muda Marcel." Mereka menyiratkan bahwa Veronika bersedia menjalani operasi.
“Beri dia 'obat-obatan' yang sudah disiapkan saat dia siuman. Kalian tahu apa yang harus dilakukan selanjutnya.” Saat Marcel menyebutkan "obat-obatan", yang dia maksudkan yaitu obat anti aborsi.
"Baik, Tuan Muda Marcel." Para dokter mengangguk.
Kemudian Marcel melirik Veronika dengan dingin dan dalam sebelum berbalik untuk pergi.
Tommy mengikuti di belakangnya, yang jelas-jelas bingung. "Tuan Muda Marcel, karena Anda menjaga anak itu, mengapa Anda tidak ingin dia mengetahuinya?"
“Kalau wanita yang tak pernah puas seperti dia tahu saya akan menjaga bayinya, dia hanya akan meminta lebih. Jadi sebagai gantinya, saya memutuskan untuk menyembunyikannya darinya.”
Meskipun berakta demikian, Marcel hanya menguji Veronika untuk melihat apa dia akan menepati janjinya dan tunduk pada aborsi setelah mengetahui kehamilannya. Namun demikian, dia akhirnya terbukti salah.
“Tetapi dia pasti mengidam. Dia akhirnya akan tahu.”
“Itulah mengapa ini akan menjadi masa percobaan.” Saat Marcel berbicara, dia berhenti berjalan dan menoleh ke arah Tommy. "Beri tahu kelab untuk mengizinkannya pulang kerja pada pukul dua belas."
“Tetapi dia bekerja paruh waktu mengirim makanan setiap hari. Bukannya dia akan terus melakukan itu jika dia pulang lebih awal?” Tommy mengingatkan karena khawatir. Bagaimanapun, Veronika menunjukkan tanda-tanda keguguran.
Marcel tersenyum tipis. “Kalau begitu, akhirnya akan berjalan sesuai rencana, kan?” Karena neneknya secara eksplisit melarangnya berbuat macam-macam, keguguran yang tidak disengaja karena kesalahan Veronika tak akan memengaruhinya sedikit pun.
…
Kira-kira setengah jam kemudian, Veronika terbangun. Masih mengantuk, dia melihat cairan infus yang tergantung dan bertanya kepada perawat di sampingnya, "Apa operasinya sudah selesai?"
“Operasinya sudah selesai, tetapi Ibu harus kembali selama seminggu untuk diberikan anti-inflamasi. Setelah satu bulan, Ibu harus kembali untuk pemeriksaan lagi.” Perawat menjelaskan dengan tatapan serius sebelum dengan tegas menasihati, “Ibu baru melakukan aborsi, jadi harus tetap beristirahat selama tiga hari, dan tidak boleh melakukan pekerjaan berat selama dua minggu. Merokok dan mengonsumsi alkohol dilarang keras atau Ibu akan mengalami demam nifas, yang bisa menghilangkan kemampuan untuk hamil lagi selama sisa hidup Ibu.”
Sejujurnya, "anti-inflamasi" hanyalah alasan baginya untuk mengunjungi rumah sakit secara teratur untuk minum obat anti aborsi.
“Ini sangat serius, ya. Baiklah kalau begitu. Saya akan berhati-hati." Veronika mengangguk. Jika dia mandul di usia yang begitu muda, pasti tak ada pria yang menginginkannya di masa depan. Setelah menenangkan dirinya, dia memegang perutnya saat kesedihan melonjak di hatinya. Itu anak pertamanya, dan hilang begitu saja.
Setelah dipasangkan cairan infus, Veronika bangkit untuk meregangkan anggota tubuhnya dan terkejut dengan tubuhnya yang biasa saja. Seolah-olah dia tidak menjalani operasi sama sekali.
"Suster, kenapa saya tidak merasakan apa-apa, setelah operasi?"
Mendengar itu, perawat itu sengaja menghindari kontak mata dan menanggapinya dengan senyum canggung. “Aborsi bedah hanya operasi kecil. Meskipun Ibu tidak merasakan sakit atau gatal, Ibu tetap harus istirahat yang cukup.” Selesai, dia menyerahkan sekantong obat-obatan kepada Veronika. “Obat-obatan ini harus diminum. Petunjuknya sudah tertulis di atasnya.”
"Baik. Terima kasih."
Setelah kembali ke apartemen sewaannya, Veronika mengajukan cuti tiga hari dari kelab, yang dengan mudah disetujui oleh manajer, dan dia merasa bersyukur. "Gampang ya. Sungguh manajer yang baik.”
Saat itu, dia mengajukan cuti tiga hari untuk tinggal di Kediaman Kusuma, dan juga dengan mudah disetujui. Sekarang, dia meminta cuti tiga hari lagi, dan manajernya dengan cepat memberikannya tanpa pertanyaan.
Selama tiga hari istirahat di rumah, dia secara konsisten mengirimkan makanan ke ibu angkatnya di rumah sakit setiap hari. Dia bahkan akan mengajak ibunya jalan-jalan untuk merasakan sinar mentari dan memijat ayah angkatnya yang masih koma. Selain itu, dia mengunjungi rumah sakit untuk mengambil "anti-inflamasi." Sisa waktunya dihabiskan untuk istirahat di rumah, dan dia bahkan tidak berani mengantarkan makanan.
Karena itu, yang dia lakukan di rumah belakangan ini hanyalah memainkan ponselnya. Pada saat itu, dia menerima pemberitahuan dari aplikasi berita, berjudul 'Tubuh Mengerikan Penjahat Buron Ditemukan di Dermaga Sekartalun.' Membaca judulnya, dia penasaran menekannya. Foto yang terlampir di artikel itu merupakan mayat yang disensor, dan di sampingnya ada foto penjahat sebelumnya.
“Pria ini … Dia terlihat sangat familier,” gumamnya. Tiba-tiba, matanya terbelalak saat dia segera mencari foto-foto yang dikirimkan detektif swasta itu kepadanya beberapa hari yang lalu. Kemudian dia membandingkan foto yang dia terima dengan foto di berita. Tercengang saat menyadarinya, dia melompat dari tempat duduknya. "Itu dia!"
Orang mati yang dilaporkan di berita merupakan pengemudi yang menabrak mobil orang tua asuhnya, orang yang dicari dari tangan detektif swasta itu!