Bab 15 Veronika Cari Masalah
Tatapan dingin Marcel menyapu Veronika sesaat sebelum beralih ke Sandi. "Apa ini? Apa kamu sudah dapat pacar baru?”
Sandi menyeringai jahat saat dia melingkarkan lengannya di pinggang Veronika. “Saya kenalkan: ini Vero, pacar baru saya.” Lalu dia menatap Veronika. "Dan ini bujangan muda berbakat Sekartalun yang terkenal jahat di dunia bisnis, Marcel Kusuma."
Meskipun Sandi memuji Marcel, Veronika entah bagaimana bisa merasakan ketidaktulusan di balik kata-katanya, dan juga merasakan ketidaksukaannya pada Marcel. Kebetulan, Veronika sendiri juga tidak menyukai Marcel, jadi dia bermain bersama, berbalik untuk menatapnya dan menundukkan kepalanya. Kemudian, dia pura-pura tidak mengenalnya saat dia menyapa Marcel. “Jadi kamu Marcel Kusuma. Namamu sangat tinggi. Sekarang setelah kita bertemu, kamu jelas memenuhi reputasimu.”
Wajah Marcel yang sempurna dan tampan tampak suram mendengar kata-katanya.
Bahkan asisten di belakangnya, Tommy, tak bisa menghentikan sudut mulutnya berkedut tak terkendali. Astaga … Sepertinya Nona Veronika menantang Tuan Muda Marcel.
"Wanita jelek seperti dia bisa menarik perhatianmu?" Marcel bertanya pelan.
"Haha, kecantikan itu ada di mata yang melihatnya."
“Sepertinya penglihatan Tuan Muda Sandi kurang terlalu bagus. Kenapa saya tidak memperkenalkanmu kepada dokter mata terbaik?”
“Setelah terbiasa melihat semua wanita ini dengan riasan berlebih, saya merasa wanita seperti Vero ini lebih enak dipandang.”
“Lebih enak dipandang? Atau lebih gampang dirayu?”
Wajah tampan Marcel sangat dingin dan auranya yang kuat memberi tekanan pada Veronika. Meski begitu, Veronika hanya menyembunyikan kemarahannya. Dia tidak menegurnya.
"Hahaha ..." Setelah mendengar kata-kata Marcel, Sandi memiringkan kepalanya ke belakang dan tertawa terbahak-bahak. Namun, tiba-tiba, dia menekan dadanya. Gelombang mual menghantamnya, dan dia membungkuk dan mencoba muntah. Setelah beberapa saat terengah-engah, dia tak bisa memuntahkan apa pun. Kemudian dia melingkarkan lengannya di bahu Veronika. “Vero, bantu saya keluar dari sini. Saya merasa tidak enak."
Veronika mengangguk. "Ayo pergi." Menyesuaikan lengan Sandi di sekitar bahunya, kemudian dia mulai membantu Sandi keluar dari kamar kecil. Marcel dan Tommy tidak berpindah dari pintu bahkan saat mereka melihatnya mendekat.
Veronika melontarkan tatapan dingin ke arah mereka. "Tuan Kusuma, tolong minggir.” Siapa pun yang mengancam tak akan menyerang.
Tatapan tajam Marcel menekan Veronika. Untuk sesaat mata mereka bertemu, matanya memancarkan aura dingin. Beberapa detik kemudian, Marcel mundur beberapa langkah, membuka jalan bagi Veronika dan Sandi.
“Terima kasih, Tuan Kusuma!” Veronika sengaja meninggikan suaranya. Dia mungkin berterima kasih pada Marcel, namun suaranya mengandung sarkasme.
Setelah itu, Sandi segera menyeringai pada Marcel dan menirukan nada Veronika. “Terima kasih, Tuan Kusuma … hoek …”
Karena jarak Sandi yang baru saja melewati Marcel sangat dekat, Veronika khawatir Sandi benar-benar akan muntah di hadapan Marcel saat dia akan muntah.
Kemudian mereka berdua pergi.
Baru setelah mereka menghilang melewati ujung koridor menuju kamar kecil, Tommy akhirnya bertanya. "Tuan Muda Marcel, apakah Anda ingin saya meminta seseorang memberi Sandi pelajaran?"
Mata Marcel sedikit menyipit, kilatan dingin bersinar di dalamnya. "Protes pada orang yang tidak berguna sepertinya hanya akan menurunkan diri saya ke levelnya."
"Tetapi …"
Tommy hendak melanjutkan, tetapi Marcel bergegas pergi.
Sementara itu, Veronika membantu Sandi keluar dari Kelab Malam Lembayung. Pelayan Sandi datang untuk menyambut mereka, setelah berjam-jam menunggu bosnya. "Apa dia terlalu banyak minum lagi?"
“Cepat dan bawa dia pulang. Ingatlah untuk membuatnya sadar.” Veronika mendorong Sandi ke pelayannya sebelum mengangkat lengannya untuk mengendusnya. Aroma alkohol pada dirinya sangat menyengat dan tak enak dihirup. Itu membuatnya mau muntah.
"Terima kasih banyak, Nona Veronika."
“Tidak perlu berterima kasih pada saya.” Dia melambaikan tangan sebelum berbalik untuk pergi, hanya untuk membuat Sandi tiba-tiba meraih lengan Veronika.
"Marcel Kusuma mengenalmu?"
Dia terlihat mabuk, namun dia bisa melihat "detail kecil" seperti itu? Veronika menggelengkan kepalanya. “Kamu bercanda? Dia itu seperti legenda. Yang bisa kami lakukan hanyalah melihatnya dari pos. Bagaimana dia dan saya bisa saling kenal?”
“Haha, kamu benar juga, Vero.” Sandi mendongak dan tersenyum. Setelah melambaikan tangan, dia masuk ke mobilnya. Mobil itu kemudian meninggalkan kelab.
Veronika berdiri di dekat pintu masuk sebentar. Setelah mengatur dirinya, dia kembali ke dalam Kelab Malam Lembayung. Dia baru saja mengambil beberapa langkah saat dia bertemu dengan Tommy.
"Nona Veronika, Tuan Muda Marcel memintamu untuk menemuinya."
Veronika menyapu pandangannya dengan kesal. “Kembalilah dan beri tahu Marcel bahwa saya tidak ada hubungannya dengannya lagi. Kenapa saya harus bertemu dengannya hanya karena dia berkata demikian? Memangnya dia benar-benar menganggap dirinya sebagai dewa di Sekartalun?”
Dia cuma bajingan tak berperasaan. Bahkan hewan pun tak akan menyakiti anak mereka, tetapi Marcel sebenarnya menginginkan janin yang bahkan belum sepenuhnya terbentuk harus diaborsi!
"Nona Veronika, dia meminta kehadiranmu!" Tommy dengan tenang menatapnya dan mengulangi kata-katanya.
“Pergi sana!” Veronika kesal. Tangannya sudah meraih tongkat listrik di pinggulnya.
"Kalau kamu tidak mau melakukannya dengan cara halus, saya akan melakukan sebaliknya."
"Saya bilang pergi!"
Sejak pertama kali dia bertemu Marcel, Veronika sama sekali tidak tertarik padanya. Bahkan, dia membenci Marcel. Jadi saat dia melihat Tommy berdiri di sana dan membuatnya jengkel, dia memikirkan wajah Marcel yang keras—dan itu ... membuatnya jijik.
Sesaat berikutnya, dia meraih tongkat listriknya dan mengarahkannya ke Tommy, tatapannya yang tajam tertuju padanya tanpa berkedip. Kemarahan membara di matanya.
Tommy hampir melawannya saat itu, tetapi kemudian dia ingat bahwa pewaris masa depan Keluarga Kusuma masih ada di perutnya. Karena itu, dia mundur ke samping.
Veronika mendengus dan berjalan lebih jauh ke dalam kelab untuk melanjutkan patroli. Namun, dia tak pernah membayangkan bahwa seseorang akan tiba-tiba keluar dari Kamar 888 saat dia melewatinya dan menariknya ke dalam. Dia ditekan ke pintu.
“Marcel? Apa kamu tidak waras? Lepaskan saya!" Saat melihat pria di hadapannya, Veronika merasa amarah menggelegak di dalam dirinya.
Dasar pria aneh.
Tangan besar Marcel mencengkeram pipi Veronika erat-erat. Aura dingin tergantung pada fitur wajahnya. "Kamu datang untuk bekerja di kelab karena kamu berburu pecundang baru?" Wanita terkutuk ini cukup haus bahkan untuk pria bejat seperti Sandi.
Cengkeramannya cukup kuat dan membuat rahangnya sakit, tetapi Veronika orang yang kuat dan pantang menyerah. Dia mengerutkan kening, alisnya yang cantik berkerut. “Memangnya kenapa kalau saya memancing pria yang bisa memperlakukan saya lebih baik? Saya suka Sandi! Apa ada hubungannya denganmu?”
Mungkin karena efek psikologi terbalik, tetapi akhirnya dia "mengakui" bahwa dia memilih pria itu hanya untuk memprovokasi Marcel.
“Belum lama sejak kamu tidur dengan saya, tetapi kamu buru-buru untuk terangsang di bawah sentuhan pria lain. Sepelacur apa kamu?”
“Heh.” Veronika tak bisa menahan diri untuk tidak tertawa mengejek. “Kita berdua sudah dewasa di sini. Ini lebih dari normal bagi dua orang dewasa untuk mencari kesenangan satu sama lain. Oh, tunggu ..." Alisnya merajut erat saat itu. Seakan-akan sebuah pemikiran telah menyerangnya, seringai jahat muncul di bibirnya. "Seseorang sepertimu yang tidak mencari wanita dan perlu meminum pil tidur, secara alami tak akan mengerti hal ini."
Dia mengucapkan kata-kata "meminum pil" dengan sangat jelas dan sengaja memperlambat ucapannya, seakan mengejek Marcel karena impoten—seolah-olah dia tidak tahu bahwa ini merupaakn penghinaan terbesar bagi seorang pria dan yang paling menjengkelkan.
Ekspresi ganas muncul di wajah Marcel yang keras saat itu. Sesaat kemudian …